Loading

Rumah Dinas Komandan Resimen-Danrem-072 Pamungkas

Status : Bangunan Cagar Budaya

Deskripsi Singkat

Bangunan Penanda Karakter Kawasan

Status : Bangunan Cagar Budaya
Nama Lainnya : Belum Ada
Alamat : Jl. Yos Sudarso no. 36 Belum Ada, Kotabaru, Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Koordinat:
7.7875758455229° S, 110.37549880129° E

SK Gubernur : KepGub DIY Nomor 239/Kep/201


Lokasi Rumah Dinas Komandan Resimen-Danrem-072 Pamungkas di Peta

Dimensi Benda : Panjang
Lebar
Tinggi
Tebal
Diameter
Berat
Ciri Fisik Benda
Ciri Fisik Benda
Fungsi Benda
Jenis Struktur : Kolonial
Dimensi Struktur
Jenis Bangunan : Kolonial
Fungsi Bangunan : Militer
Komponen Pelengkap :
  1. Pintu,Asli
  2. Ventilasi,Asli
  3. Jendela,Asli
  4. Kolom/Tiang,Asli
  5. Lantai,Asli
  6. Plafon,Asli
  7. Atap,Asli
Gambaran Umum Bentuk Bangunan
Deskripsi Fasad : Bentuk fasad masih terlihat masih seperti tampak aslinya kecuali adanya penambahan kanopi pada teras utama dan tritisan di atas bukaan jendela yang mengelilingi bangunan bagian depan. Selain itu ciri khas arsitektur indische masih terasa pada bentuk bangunan aslinya.
Deskripsi Konsol : Konsol berupa kayu penyangga struktur rangka atap tritisan. Sebagian bentuk fisik konsol telah tertutup konstruksi kanopi tambahan.
Deskripsi Jendela : Bangunan ini mempunyai beberapa jenis model jendela, diantaranya adalah:(pertama)Jendela menggunakan frame kayu dengan satu daun jendela kaca yang mengarah keluar. Pada bagian dalam terdapat kisi-kisi besi. Kondisi masih asli dan terawat.(kedua)Jendela menggunakan frame kayu dengan dua daun jendela kaca yang mengarah keluar. Pada bagian dalam terdapat kisi-kisi besi. Kondisi masih asli dan terawat.(ketiga)Jendela menggunakan frame kayu dengan dua daun pintu mengarah keluar, daun pintu memiliki kisi-kisi krepyak sebagai sirkulasi udara alami. Kondisi masih asli dan terawat.
Deskripsi Pintu : Bangunan ini mempunyai dua jenis pintu, diantaranya adalah:(pertama)Pintu utama bangunan dengan satu daun pintu mengarah ke dalam. Daun pintu terbuat dari kayu polos. Kondisi masih asli dan terawat.(kedua)Pintu dengan kusen kayu dan satu daun pintu mengarah ke dalam. Daun pintu terbuat dari kayu dengan aksen lis vertikal. Kondisi pintu masih asli dan terawat.
Deskripsi Atap : Bentuk atap berupa limasan pada bangunan induk dan berupa atap pelana pada bangunan paviliun dan doorlop. Genteng menggunakan genteng tanah liat berwarna hijau. Kondisi genteng sudah tidak asli.
Deskripsi Lantai : Lantai berupa keramik putih pada bagian dalam ruang dan keramik merah pada area teras. Kondisi sudah tidak asli.
Deskripsi Kolom/Tiang : Kolom besi sebagai penyangga struktur atap pada area doorlop.
Deskripsi Ventilasi : Bangunan ini mempunyai beberapa model ventilasi, diantaranya:(pertama)Ventilasi berupa bukaan jendela kaca dengan frame kayu pada bangunan paviliun. Kondisi masih asli dan terawat.(kedua)Ventilasi berupa roster sebagai akses sirkulasi udara. Kondisi masih asli dan terawat.(ketiga)Ventilasi berupa lubang-lubang lingkaran dengan tritisan kecil dibagian atasnya sebagai sirkulasi udara pada fasad bangunan induk. Kondisi masih asli dan terawat.
Deskripsi Plafon : Plafon terbuat dari gypsum yang merupakan tambahan. Kondisi tidak asli.
Jenis Ragam Hias : Ornamen berupa bentuk ukiran pada bagian bawah tiang doorlop.Terdapat ukiran pada puncak atapBata penyusun dinding, kayu sebagai kerangka atap dan kusen pintu dan jendela, genteng sebagai penutup atap dan lantai menggunakan tegel keramik putih dan merah.
Desain : Desain bangunan memiliki ciri khas arsitektur indische dengan ketinggian bangunan yang relatif tinggi. Terdapat keunikan pada dinding depan fasad yait
Fungsi Situs : Militer
Fungsi : Militer
Pemilik
Nama Pemilik Terakhir : Korem Pamungkas 072/ Yogyakarta
Alamat Pemilik : Jl. Reksobayan, Ngupasan, Gondomanan, D.I. Yogyakarta
Pengelolaan
Nama Pengelola : Korem Pamungkas 072/Yogyakarta
Alamat Pengelola : Jl. Reksobayan, Ngupasan, Gondomanan, D.I. Yogyakarta
Catatan Khusus : Rekomendasi: Perlu dilakukan rehabilitasi bangunan, walaupun kondisi bangunan ini sudah cukup baik, namun untuk meminimalisir perubahan yang dilakukan oleh pengelola bangunan. Selain itu harus terdapat papan informasi di depan bangunan tentang bangunan ini.